Sabtu, 07 Oktober 2017

THE WORLD HAS CHANGED




Semakin bertambahnya tahun, semakin maju pula Negara ini. Entah dari sisi teknologi, kebiasaan sehari-hari, budaya. Pada dasarnya kemajuan di bidang teknologi membawa pengaruh positif dan pengaruh negatif. Positif karena memudahkan kita dalam kegiatan apapun,negatifnya kita selalu bergantung pada yang namanya teknologi.
Sebagai salah satu contoh perubahan dunia yang saya lihat sendiri adalah “Permainan Anak-Anak Zaman Dahulu VS Zaman Sekarang”. Saya sendiri adalah anak yang lahir tahun 90’an. Dulu permainan yang biasa saya mainkan dengan teman-teman saya dikala kecil adalah permainan yang menantang, mengasah otak dan membuat saya lupa pulang. Dulu permainan-permainannya rata-rata diluar ruangan, seperti permainan ular naga panjang, masak-masakan, sepak bola, permainan yoyo, main bongkar pasang, lompat karet, kelereng, main ketapel, monopoli, dan lain-lain. Di Bali sendiri terdapat bermacam-macam permainan tradisional seperti : tajog, goak-goak’an, ceplag, cingklak, meong-meong, engkeb-engkeban, dan lain sebagainya.
Namun, sekarang kebanyakan anak-anak bermain hanya di dalam ruangan dengan posisi duduk memegang sebuah benda berbentuk kotak yang bernama gadget. Di dalam benda tersebut sudah banyak permainan-permainan yang sudah di download sebelumnya. Bukan hanya permainan, anak-anak zaman sekarang biasanya mengakses youtube untuk mencari video-video ataupun film-film. Kebebasan  dan kemudahan dalam mencari serta mengakses semuanya membuat kita ketergantungan, itulah pengaruh negatif dari teknologi yang semakin hari semakin mengkhawatirkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TADA SUKLA: BANTEN GALUNGAN DESA PEDAWA

                        Gambar di atas merupakan “ Tada Sukla ” salah satu s...